sumber: Google
Keterbukaan informasi seputar beasiswa di kampus UIN Bandung yang kurang optimal mengakibatkan banyak dari mahasiswa UIN Bandung tidak tahu menahu mengenahi beasiswa yang ada.

Mu’arofah, Mahasiswi jurusan Sosiologi UIN SGD Bangung mengatakan bahwasanya dia tidak pernah tau jika ada info beasiswa di kampus, kalaupun dia tau pasti ketika beasiswa tersebut sudah ditutup.

“gak tau saya kurang update atau gimana, tapi selama saya kuliah disini saya belum pernah ikut mendaftar beasiswa, buka karena tidak mau tetapi selalu saja info beasiswa telat datangnya” Ujar Mu’arofah, Jum’at (19/052017)

Mu’arofah berharap agar untuk tahun kedepan pihak kampus lebih terbuka dalam menginformasikan beasiswa kepada mahasiswa agar semua mahasiswa dapat terlibat didalamnya.

“Harapan saya pihak kampus bisa lebih terbuka lah, kita bisa sih mencari info di website UIN Bandung, tapi tidak semua mahasiswa selalu punya kuota kan” Ujarnya

Kabag Kemahasiswaan UIN, Ano Sutrisno  Bandung mengatakan bahwasanya dari pihak Al Jamiah sudah menempel Benner besar di area sekitar kampus, juga sudah menginformasikan lewat website UIN SGD Bandung, Selasa (23/05/2017)

“Kita dari pihak aljamiah bekerja sama dengan humas kampus, dan juga setiap fakultas untuk menyebarkan informasi setiap beasiswa , kita juga sudah menempel Banner besar di area sekitar kampus” Ujar Ano

Ano menyatakan jikalau ada mahasiswa yang ingin lebih update mengenai informasi seputar beasiswa bisa langsung buka website UIN SGD Bandung


“kalian bisalah mencari informasi beasiswa melalui website uin Bandung kan juga di website ada infonya” Ujarnya
 
Copyright © - HMJ KPI UIN Bandung | Powered by KPI UIN Bandung
Buku Tamu Top